POJOK INFORMASI


TERBARU

Capacity Building TKI Korea


Korea – Pada tanggal 8 Mei 2016 kemarin PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk mengadakan Pelatihan Capacity Building Pemberdayaan Purna TKI bersama BNI Seoul dan Indonesian Community Center (ICC) serta dukungan penuh dari Kedutaan Besar Republik Indonesia Korea Selatan, Kepokorea.com, Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Kredit Usaha Rakyat (KUR) BNI, Lotte Mart Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bapak Saiful Hadi mantan TKI Korea yang kini telah sukses membangun bisnis di Indonesia, Odengan Photolovers Korea, InsaCoustik dan ketua2 paguyuban di Korea. Dalam pelatihan tersebut juga dihadiri oleh bapak Nusron Wahid, Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia, yang memberikan pemaparan mengenai pentingnya TKI untuk mempersiapkan masa pensiunnya di Indonesia pada saat masih aktif bekerja di luar negeri. Hal ini ditekankan kepada para tenaga kerja Indonesia di luar negeri dengan maksud agar jika telah mencapai masa purna TKI, para TKI purna ini tidak lagi harus kembali ke luar negeri. (FTR/INT)